Tiento.co.id – BRI Liga 1 musim 2022 – 2023 kini berada di pengunjung kompetisi. PSM Makassar jadi salah satu tim yang tampil cukup impresif di musim ini. Al hasil, sejumlah pemain pun bersinar di bawah asuhan Bernardo Tavares.
Bersinarnya para pemain jadi keuntungan sekaligus ancaman. Pasalnya, kini sejumlah klub mulai melirik para pemain PSM, untuk dibeli di bursa transfer.
Berikut beberapa pemain PSM yang dikabarkan menjadi incaran klub-klub di Liga 1 :
- Ramadhan Sananta
Sepak bola Indonesia kini sedang dilanda krisis striker lokal, baik di liga maupun tim nasional. Ramadhan Sananta, selain tampil apik di timnas, striker muda ini juga berhasil bawa PSM Makassar menjadi juara Liga 1 2022-2023.
Dia juga menjadi top skor PSM Makassar serta striker lokal paling subur di Liga 1 musim ini. Hal itu membuatnya diminati Persija Jakarta dan Persis Solo. Sananta kini dibanderol harga pasaran yang cukup tinggi yakni Rp 4,35 Miliar.
- Yance Sayuri
Musim ini, Yance Sayuri mencetak 4 gol dan 3 assist untuk PSM. Hal itu membuatnya sukses menembus Timnas Indonesia. Terdapat laporan yang mengatakan Yance Sayuri diminati oleh dua klub yakni Persis Solo dan Dewa United.
Kini harga pasar pemain berusia 25 tahun itu telah mencapai Rp 3,91 Miliar.
- Yakob Sayuri
Sama seperti saudaranya, penampilan apik Yakob Sayuri juga menarik minat sejumlah klub di Liga 1. Bernardo Tavares kerap memainkan Yakob Sayuri dan Yance Sayuri secara bersamaan. Yakob Sayuri sudah mencetak 6 gol dan 7 assist di Liga 1 2022-2023.
Dewa dan Persis berniat merekrut si kembar sebagai satu paket karena mereka terbukti bermain apik saat dimainkan bersama. Harga pasar Yakob Sayuri berada di angka Rp 3,48 Miliar.
- Kenzo Nambu
Kenzo Nambu merupakan pemain serba bisa di PSM Makassar. Pemain asal Jepang ini bisa mengambil posisi di depan tengah, winger kanan, maupun kiri. Bersama PSM Makassar, Kenzo Nambu mengoleksi 8 gol serta 2 assist dari 28 pertandingan di Liga 1 2022.
Dilaporkan bahwa PSIS Semarang menjadi yang terdepan dalam hal minat untuk merekrut Kenzo Nambu. Untuk merekrutnya, PSIS Semarang perlu merogoh kocek sedalam Rp 3,48 Miliar.